Home » » Menajamkan Foto dengan Filter Unsharp Mask

Menajamkan Foto dengan Filter Unsharp Mask


Unsharp Mask adalah filter untuk menajamkan foto paling populer dari Adobe Photoshop. Nama Unsharp Mask berarti 'Masking yang tidak tajam' yang diterapkan untuk mengontraskan sisi objek sehingga memberi kesan tajam.

Sesuai namanya, cara kerja filter ini ialah menandai sekeliling objek dengan
kontur yang dikontraskan. Filter ini dapat diakses dari menu Filter > Sharpen > Unsharp Mask.

Di dalam kotak dialog Unsharpmask, terdapat tiga unsur yang dapat diatur secara terpisah, yaitu:

Amount: Nilai kontras
Radius: Lebar kontur (halo)
Threshold: Pembatasan ambang nada




Amount, adalah nilai kontras yang diterapkan pada kontur di sekeliling objek yang akan ditajamkan (baca: dikontraskan), semakin besar nilai Amount, semakin kuat efek penajamannya.




Penerapan Nilai Amount:

Tidak ada aturan baku dalam menentukan besarnya nilai Amount, untuk memudahkan pemahaman, ikuti tips di bawah ini.

Pada saat menentukan besarnya nilai Amount, gunakan intuisi dalam membandingkan gambar sebelum dan sesudah ditajamkan (dengan mengklik-tahan/lepas gambar di dalam kotak preview).

Penerapan Amount yang berlebihan akan menghasilkan efek penajaman yang kasar dan terkesan tidak realistik.




Radius

Radius adalah lebar kontur sisi objek yang akan ditajamkan, semakin besar nilai radius, maka semakin lebar pula sisi objek yang ditajamkan.




Nilai Radius terlalu tinggi akan menghasilkan efek halo yang terlalu lebar



Penerapan nilai yang berlebihan dapat memunculkan efek halo yang mengganggu.


Threshold

Threshold untuk menjaga objek yang tingkat kontrasnya rendah dari efek penajaman, semakin besar nilai Threshold, semakin sempit area nada yang dapat ditajamkan. Hal ini sangat efektif untuk penajaman foto wajah wanita sehingga wajahnya tetap lembut meskipun telah dilakukan penajaman.

Nilai Threshold yang terlalu tinggi akan menurunkan efek penajaman sehingga penajaman menjadi kurang efektif.


Tanpa Threshold, efek penajaman menjadi terlalu merata:



Dengan Threshold objek yang kontrasnya rendah tetap terjaga kelembutannya:




Cabang Planet Foto Indonesia : Bekasi ,Cilegon ,Bandung ,Jatibarang ,Tegal, Cilacap, Cikampek Pekalongan, Pemalang, Magelang, Demak, Solo, Purwokerto, Semarang, Blora, Cepu, Jepara, Kadipaten, Gresik, Cirebon, Priok, Surabaya, Mojokerto, Pasuruan, Bangkalan, Balikpapan, Kendari, Samarinda, Sampit, Palembang, Batu Raja, Palangkaraya, Makasar, Banjarmasin, Batam, Kupang, Jayapura.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan Klik Disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Planet Foto Indonesia

0 komentar :

Posting Komentar

 
Website Ini Dilindungi Oleh DMCA Protection
Copyright © 2013. Planet Foto Indonesia - All Rights Reserved
Plubished By Facebook | Twitter Planet Foto
Proudly Powered By Blogger